Prakerin : Siswa Ikuti MDPT UED SP Tahun Buku 2013

Jum'at sore (24/1/14) dewan guru SMK LPMD meninjau praktek kerja lapangan siswa yang berada di desa Koto Ranah , adalah Nurmawati (AKT XI) dan Risna Ariyanti (AKT XI) yang mendapatkan tempat prakerin di UED-SP desa Koto Ranah mengikuti rapat tahunan tahun buku 2013 di halaman kantor pemerintah desa Koto Ranah.


Rapat tahunan ini diselenggarakan setiap tahunnya oleh pemdes Koto Ranah, terlihat doorprize dan bantuan fakir miskin dan anak yatim dibagikan oleh penyelenggara sesuai dengan prestasi yang didapat dalam pembayaran uang angsuran di UED-SP. Adapun bantuan sembako dibantu langsung oleh ketua tim pendiri SMK LPMD KABUN Mohd. Aidi, S.H  

Kedepannya dewan guru akan meninjau lokasi prakerin berikutnya yang agak jauh dari desa kabun seperti desa Bonca Kesuma di koperasinya dan PTPN V. Sedangkan untuk desa Kabun sendiri tidak terlalu sulit untuk dipantau ujar waka kesiswaan M. Sanusi. 


Prakerin : Siswa Ikuti MDPT UED SP Tahun Buku 2013 Prakerin : Siswa Ikuti MDPT UED SP Tahun Buku 2013 Reviewed by SMK LPMD KABUN on 18.36.00 Rating: 5